Radio Mayangkara

Kritis & Solutif

  • Hingga Batas Waktu Akhir , Partai Buruh Tidak Melakukan Pengajuan Bakal Calon Legislatif Bacaleg DPRD Kabupaten Blitar dalam Pemilu 2024

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (15-5-2023) Ketua  KPU kabupaten Hadi Santoso  mengatakan , proses pengajuan  bacaleg DPRD kabupaten Blitar dalam pemilu 2024 secara resmi ditutup kemarin 14 mei hingga pukul 23.59. 

    Selama proses pengajuan bacaleg di kpu kabupaten Blitar, dari 18 partai yang ada di kabupaten Blitar, 17 partai melakukan pengajuan bacalegnya sementara 1 partai buruh tidak melakukan pengajuan bacaleg . 

    Hadi menyebut partai buruh sempat mengkonfirmasi pengajuan bacaleg pada 14 mei kemarin , namun hingga batas akhir partai buruh tidak datang ke KPU . 

    Partai Gelora diketahui melakukan pengajuan bacaleg paling akhir yang prosesnya baru selesai beberapa menit menjelang batas akhir waktu pengajuan . 

    Dari 17 parpol yang melakukan pengajuan bacaleg, mayoritas mengajukan kuota maksimal 50 bacaleg . 

    Namun ada beberapa partai dengan jumlah pengajuan dibawah itu diantaranya partai ummat 9 bacaleg , partai garuda 11 bacaleg, PSI 17 bacaleg , dan PKN 23 bacaleg.

    Reporter : April

  • Keluar dari PDIP, Mantan Wabup Blitar Marhaenis  Dipastikan Akan Nyaleg Lewat  Bendera PKB

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (14-5-2023) Mantan Wakil Bupati Blitar Marhaenis U.W  yang sebelumnya menjadi anggota PDIP dipastikan maju sebagai bakal calon legislatif (bacaleg) DPRD kabupaten Blitar dalam Pemilu 2024,diusung oleh Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Blitar.

    kepada Aprilia reporter mayangkara radio group di Blitar , Ketua DPC PKB Kabupaten Blitar Rini Syarifah membenarkan jika  Marhaenis telah bergabung dengan PKB. 

    Menurut Rini partainya memang membuka kesempatan untuk siapapun yang ingin bergabung. 

    Mak Rini juga menyebut jika Marhaenis menjadi salah satu bacaleg dari PKB yang akan nyaleg dengan daerah pemilihan (Dapil) empat meliputi Kecamatan Garum,Kecamatan Talun,Kecamatan Gandusari dan Kecamatan Selopuro.

    Dikonfirmasi terkait anak Marhaenis apakah juga bergabung dengan PKB , Mak Rini menyebut jika Nasa Barcelona belum bergabung dengan PKB.

    Data yang dihimpun reporter, sebelum bergabung dengan PKB , Marhaenis sempat bergabung dengan partai Nasdem namun mengundurkan diri dan bergabung dengan PKB . 

    Sebelumnya marhaenis merupakan wakil bupati periode 2014-2019 yang diusung oleh PDIP.

    Reporter : April

  • KPU Kabupaten Blitar Tetapkan 900 Ribu Lebih Warga Pemilih Dalam Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) Pemilu 2024

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (14-5-2023) Komisioner KPU kabupaten Blitar Divisi Rendatin Ruli Kustatik mengatakan  Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Blitar menetapkan Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP)sejumlah 958.009 pemilih yang sudah diplenokan Jumat 12 mei malam . 

    Dari 958.009  pemilih dalam DPSHP m didominasi oleh laki-laki dengan jumlah 479.924 orang, sementara pemilih perempuan yakni 478.085 orang. 

    Ruli menyebut , jumlah pemilih dalam DPSHP ini mengalami penurunan dibanding data sebelumnya dalam DPS atau sebelum adanya perbaikan yang mencapai 962.430 pemilih . 

    Penyusutan jumlah pemilih setelah dilakukan perbaikan ini dikethui karena banyaknya jumlah warga yang masuk daftar pemilih ganda.

    Masyarakat  Kabupaten Blitar  yang akan  menjadi pemilih di Pemilu 2024 mendatang.makan melakukan pencoblosan di 3.536 TPS.

    Reporter : April

  • Hari ini 3 Partai  Meliputi Partai Gerindra , Partai Bulan Bintang PBB dan Partai Ummat Melakukan Pengajuan Bacaleg ke KPU kabupaten Blitar

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (14-5-2023) Anggota KPU kabupaten Blitar Divisi Teknis Penyelenggaraan -Nikmatus Sholilah – mengatakan hari ini ada tiga partai yang melakukan pengajuan bacaleg dprd kabupaten Blitar .

    Partai Gerindra melakukan pengajuan bacaleg , total ada 50 bacaleg yang didaftarkan .

    Selanjutnya partai bulan bintang PBB siang tadi , juga mendaftarkan 50 bacaleg ke KPU kabupaten Blitar.

    Sementara Partai Ummat mendaftarkan 9 kadernya sebagai Bacaleg dalam Pemilu 2024.KetigA partai ini menerima tanda terima pengajuan bacaleg setelah berkas dinyatakan lengkap .

    Selanjutnya sesuai tahapan akan dilakukan verifikasi keabsahan berkas yang diserahkan ini .

    Nikmatus menambahkan , besok hari terakhir pendaftaran 14 mei ada beberapa partai politik yang konfirmasi akan melakukan pengajuan bacaleg ke KPU kabupaten Blitar. Sementara beberapa parpol belum melakukan konfirmasi kedatangan .

    Reporter : April

  • Hingga Bulan Mei,Dari 280 Koperasi Aktif Di Kota Blitar, Hingga Kini Baru 112 Koperasi Di Kota Blitar Yang Sudah Menggelar Rapat Anggota Tahunan Atau RAT

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (14-5-2023) Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah dan Tenaga Kerja kota blitar juyanto mengatakan ,dari 280 koperasi yang aktif di kota blitar dan wajib melakukan rapat anggota tahunan atau RAT,hingga awal bulan mei,baru sekitar 112 koperasi yang sudah menggelar RAT.

    Juyanto menyebut,rapat ini wajib dilakukan Koperasi primer yang sudah melakukan tutup buku pada tanggal 31 desember. selain itu,RAT ini penting untuk keberlangsungan koperasi,sebab jika selama 3 tahun berturut-turut tidak melaksanakan RAT maka koperasi bisa dibubarkan.

    pihaknya mengaku sudah menyurati koperasi lainnya yang belum melakukan RAT.

    Juyanto menghimbau, agar seluruh koperasi segara melakukan RAT.

    Jika sampai batas terakhir masih ada koperasi yang belum melaksanakan RAT maka akan dilalukan evaluasi dan pembinaan lebih lanjut.

    Reporter : Dinda

  • Membawa Mantan Kader PSI, DPC PPP Kota Blitar Mentargetkan 7 Kursi Dalam Pemilu 2024

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (14-5-2023) Mantan ketua DPD PSI kota blitar sekaligus bacaleg PPP pemilu 2024, irfandi saputra mengatakan, politik merupakan hal yang dinamis. sehingga keputusan untuk bergabung dengan PPP merupakan hal yang wajar dan biasa terjadi.

    dirinya juga mengaku sebelumnya sudah menjalin silaturahmi dengan PPP.banyak visi dan misi yang sama, sehingga menjadikan dirinya bergabung dengan PPP.

    kepada Dinda Puspa reporter Mayangkara Radio group di Blitar irfandi saputra mengatakan dengan bergabung bersama PPP dirinya juga berharap dapat merangkul kalangan milenial untuk tidak buta politik dan menggunakan hak suaranya dalam pemilu 2024.

    Sementara itu, ketua DPC PPP kota blitar agus zunaidi mengatakan, DPC PPP kota blitar membawa gerbong mantan kader partai solidaritas indonesia atau PSI sebagai bacaleg pemilu 2024.

    dengan bergabungnya sejumlah mantan kader PSI, DPC PPP kota blitar menargetkan mendapat tujuh kursi di DPRD kota blitar dalam pemilu 2024 mendatang.

    Agus menambahkan,optimis bisa mencapai target 7 kursi di DPRD kota Blitar. Seperti diketahui,saat ini PPP memiliki tiga kursi di DPRD kota blitar.

    Reporter : Dinda

  • Kuartal Pertama 2023, Jumlah Kebakaran Di Tulungagung Sebanyak 16 Kejadian. Rata-Rata Kebakaran Terjadi Karena Korsleting Listrik

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (14-5-2023) Sekretaris Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Tulungagung Gatot Sunu Utomo mengatakan mulai Januari sampai awal Mei 2023, total kebakaran di wilayah Tulungagung sebanyak 16 kejadian.

    Gatot menjelaskan korsleting listrik menjadi penyebab tertinggi pemicu kebakaran sebanyak 7 kejadian, disusul membakar sampah 5 kejadian.

    Menurut Gatot jumlah 16 kejadian ini masih mengimbangi rata-rata kejadian di tahun lalu sebanyak 15 kejadian per kuartal tahun.

    Yang membedakan hanya penyebab kejadiannya, di mana tahun lalu kejadian kebakaran di Tulungagung disebabkan karena human error seperti membakar sampah atau lupa mematikan kompor saat memasak.

    Gatot menekankan kepada masyarakat untuk meminimalisir terjadinya kebakaran dengan selalu sigap melakukan pengecekan instalasi listrik, memastikan api padam saat membakar sampah, maupun mematikan kompor setelah selesai memasak.

    Reporter : Amir

  • KONI Tulungagung Menargetkan Capaian Medali Di Porprov Jatim Ke 8 Tahun Ini Bisa Melebihi Capaian Porprov Sebelumnya

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (14-5-2023) Ketua Umum KONI (Komite Olahraga Nasional Indonesia) Kabupaten Tulungagung Suwarsono mengatakan, pihaknya tidak muluk-muluk dalam memberikan target capaian medali dalam ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jatim ke 8 tahun 2023.

    Meski demikian, pihaknya berharap kontingen Kabupaten Tulungagung bisa memberikan performa terbaik saat bertanding dan bisa meraih medali lebih banyak dibanding Porprov Jatim ke 7 tahun 2022 lalu, dimana kontingen Kabupaten Tulungagung berhasil mengumpulkan 15 medali emas 17 medali perak dan 11 medali perunggu.

    Suwarsono menyebut saat ini pihaknya masih fokus pada persiapan pembentukan kontingen dan berkoordinasi dengan cabor-cabor naungannya untuk memonitoring perkembangan atlet yang diproyeksikan Porprov.

    Porprov Jatim ke 8 tahun 2023 rencananya akan digelar bulan September mendatang di 4 wilayah di Sidoarjo, Kota dan Kabupaten Mojokerto serta Jombang dan akan diikuti sekitar 38 Kabupaten,Kota di Jatim.

    Reporter : Ayu

  • Pendapatan Asli Daerah (PAD) Sektor Parkir Di Tulungagung Sampai Bulan April 2023 Mencapai Lebih Dari 2,26 Miliar Rupiah. Dinas Perhubungan Tulungagung menyebut PAD Parkir masih didominasi oleh parkir berlangganan

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (14-5-2023) Kabid Prasarana Dan Perparkiran Dishub Tulungagung – Heri Siswanto mengatakan, dari hasil pendataan , mulai Januari sampai April 2023, Pendapatan Asli Daerah (PAD) Sektor Parkir di Tulungagung mencapai lebih dari 2,26 miliar rupiah .

    Heri menyebut , PAD parkir tepi jalan umum masih didominasi dari pendapatan Parkir berlangganan yang mencapai lebih dari 2,24 miliar, sementara sisanya parkir non langganan yang mencapai 22,96 juta rupiah .

    Menurut Heri PAD itu telah mencapai 29,55 persen dari target PAD sektor Parkir tepi jalan umum sebesar 7,67 miliar rupiah pada tahun ini .

    Heri menambahkan, target PAD sektor Parkir tepi jalan itu bisa tercapai 100 persen pada akhir tahun nanti .

    Reporter : Anggi

  • Kantor Kemenag Tulungagung Menyebut, 60 Persen Dari CJH Yang Akan Berangkat Berhaji Tahun Ini Merupakan Lansia. Meski Lansia Mereka Tidak Seluruhnya Tergolong Jamaah Resiko Tinggi

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (14-5-2023) Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah Kantor Kemenag Tulungagung – Suryani mengatakan , dari hasil pendataan pihaknya, dari sekitar 1200 kuota CJH tahun 2023, ada sekitar 60 persen diantaranya merupakan jamaah lansia.

    Suryani menyebut , meski jamaah lansia mendominasi, namun bisa dipastikan tidak seluruh usia lansia itu memiliki resiko tinggi untuk melaksanakan haji.

    Menurut Suryani, resiko tinggi atau risti itu sering diidentikan dengan para jamaah lansia karena faktor daya tahan tubuh dan penyakit yang dimilikinya.

    Namun pihaknya memastikan para CJH lansia dari Tulungagung banyak yang memiliki kondisi tubuh yang bugar atau prima.

    Suryani menambahkan , para CJH yang berangkat haji tahun ini dipastikan akan tetap melalui pemeriksaan kesehatan untuk nanti digolongkan menjadi risti atau tidak .,

    Reporter : Anggi