Radio Mayangkara

Kritis & Solutif

Kategori: Berita Nasional

  • Januari-Maret 2023, Terjadi 27 Bencana Hidrometeorologi Di Kota Blitar. Tidak Ada Korban Jiwa Namun Ada Kerusakan Fasilitas Publik

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (7-4-2023) Kabid kedaruratan rehabilitasi dan rekonstruksi BPBD kota Blitar setya wiratno mengatakan, sepanjang bulan Januari sampai dengan bulan Maret 2023, terjadi 27 peristiwa bencana hidrometeorologi di kota Blitar. 

    27 peristiwa itu, mulai angin puting beliung, pohon tumbang, longsor dan banjir di beberapa titik di kota Blitar. 

    Kepada  Dinda  Puspa  reporter  mayangkara  radio group di Blitar setya wiratno mengatakan  masyarakat hendaknya  waspada, karena sesuai rilis dari BMKG Jatim,sampai tanggal 8 April nanti berpotensi terjadi cuaca ekstrem,karena adanya peralihan dari musim hujan ke musim kemarau atau pancaroba.

    Setya menambahkan, BPBD dan dinas lingkungan hidup saat ini masih melakukan perabasan beberapa pohon di pinggir jalan yang tumbuh lebat dan tinggi di kota Blitar untuk mencegah pohon tumbang. 

    Pihaknya juga menghimbau agar masyarakat sementara menghindari lokasi lokasi yang berpotensi terjadi longsor maupun pohon tumbang.

    Reporter : dinda puspa

  • KPU Tulungagung Menetapkan 866 Ribu 891 Pemilih Yang Masuk Dalam Daftar Pemilih Sementara (DPS) Pemilu 2024

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (7-4-2023) Koordinator Divisi Perencanaan Data dan Informasi KPU Tulungagung Safari Hasan mengatakan, setelah melakukan rapat pleno terbuka kemarin sore , pihaknya resmi menetapkan total 866 ribu 891 pemilih yang masuk dalam Daftar Pemilih Sementara (DPS) untuk Pemilu 2024 .

    Safari merinci , dari total 866 ribu lebih pemilih itu , 432 ribu 359 pemilih merupakan laki-laki dan 434 ribu 532 pemilih merupakan perempuan .

    Selain itu pada pemilu 2024 mendatang, tercatat ada 68 ribu 549 pemilih yang tercatat sebagai pemilih pemula atau pemilih baru .

    Safari juga mengatakan , setelah penetapan DPS di tingkat Kabupaten, hasil ini nantinya akan dibawa ke tingkat KPU Provinsi dan KPU RI untuk dilakukan penetapan DPS resmi dari KPU RI.

    Safari menambahkan, setalah ditetapkan DPS oleh KPU RI nantinya masih dimungkinkan adanya Perbaikan DPS yang dilakukan di tingkat Kabupaten/kota.
    Reporter : anggi wahyu

  • Harga Komoditas Cabai Rawit Merah Di Pasar Rakyat Tulungagung Turun Drastis Bila Dibandingkan Awal Bulan Ramadhan

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (7-4-2023) Kepala Unit Pelaksana Teknis Pasar Dinas Perindustrian dan Perdagangan-Zaenu Mansyur mengatakan , dari hasil survey yang dilakukan di seluruh pasar rakyat Tulungagung, harga komoditas cabai rawit merah saat ini menyentuh angka 23 ribu rupiah untuk per kilogramnya.

     Zaenu menyebut harga cabai rawit merah itu mengalami penurunan cukup drastis bila dibandingkan pada awal Bulan ramadhan tahun ini yang menyentuh angka 70 ribu rupiah per kilogramnya . 

    Menurut Zaenu, dari informasi para pedagang, penurunan harga cabai rawit ini karena stok dari dari distributor sangat melimpah, dan kebutuhan dari para pembeli masih stabil saat ini , sehingga membuat harga cabai turun .

    Zaenu menambahkan pihaknya tidak bisa memprediksi berapa lama harga cabai rawit akan terus bertahan di harga saat ini, karena untuk fluktuasi harga cenderung cepat terjadi perubahan .

    Reporter : anggi wahyu

  • Balita asal Durenan Trenggalek ditemukan meninggal dunia di sungai Kalitelu Bendungan Kecamatan Gondang Tulungagung

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (7-4-2023) Kapolsek Gondang AKP Randhy Irawan mengatakan AD balita 2 tahun asal Baruharjo Durenan Trenggalek, ditemukan meninggal dunia di sungai Kalitelu Gondang Tulungagung sekitar pukul 16.20 tadi. 

    Korban diduga tenggelam di sungai yang berada di belakang rumahnya dan hanyut sekitar 1 kilometer. 

    Korban diketahui oleh warga yang sedang melintas di jembatan Kalitelu, dan kebetulan mobil patroli Polsek Gondang melintas, sehingga langsung dilakukan upaya evakuasi. 

    Setengah jam sebelum ditemukan, orang tua korban mencari keberadaan korban yang menghilang dari rumah. 

    Jarak rumah korban dengan sungai sekitar 50 meter, dan diduga korban lepas dari pengawasan orang tuanya. 

    Saat ditemukan korban masih mengenakan pakaian lengkap. 

    Setelah dievakuasi, korban langsung diserahkan ke pihak keluarga untuk dimakamkan.

    Reporter : amir fatah

  • KPU Kota Blitar Menggelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Dan Penetapan Daftar Pemilih Sementara Atau DPS Pemilu Tahun 2024. Hasilnya Ada 435 TPS Reguler Di Kota Blitar Dan 2 TPS Khusus

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (6-4-2023) Komisioner divisi perencanaan data dan informasi KPU kota blitar ninik solikah mengatakan rapat pleno terbuka ini merupakan salah satu bentuk tanggung jawab atas kinerja KPU dalam melaksanakan tahapan pemutakhiran data pemilih.

    dari rapat pleno dihasilkan daftar pemilih sementara atau dps kota blitar pada pemilu 2024119.764 orang dengan rincian pemilih laki laki 59.005 orang dan perempuan 60.759 orang.

    sedangkan untuk jumlah total TPS nya 437. dari 437 itu 435 TPS reguler dan 2 TPS khusus yang berlokasi di lapas untuk menjangkau para warga binaan lapas.

    selanjutnya KPU akan melakukan eksekusi ganda antar kab kota pada tanggal 6 sampai 8 April. dan tanggal 9 sampai 12 eksekusi ganda di tingkat provinsi.

    Kawan dalam rapat pleno juga dihadiri bawaslu partai politik polres kodim lapas OPD pemkot terkait serta PPK se-kota blitar.

    Reporter : dinda puspa

  • Walikota Blitar Memberikan Bantuan Uang Tunai 21.5 Juta Untuk Warga Jalan Kelud Yang Rumahnya Terbakar

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (6-4-2023) Walikota blitar santoso mengatakan bantuan berupa uang tunai yang diberikan kepada ramli warga jalan Kelud yang rumahnya terbakar pada 4 Maret itu diberikan sebesar 21,5 juta yang diambilkan dari dana belanja tak terduga pemkot blitar.

    Selain bantuan uang pemkot blitar juga memberikan bantuan sembako. walikota berharap bantuan ini bisa dipakai untuk memperbaiki bangunan rumah yang rusak.

    Santoso mengatakan akibat peristiwa kebakaran itu bangunan bagian atap rumah ramli hangus terbakar dan hingga kini belum mampu untuk melakukan perbaikan rumahnya.

    Santoso juga berpesan agar bantuan uang tunai dimanfaatkan untuk perbaikan rumah saja.

    Sebelumnya Rumah ramli harus terbakar pada 4 maret 2023.Peristiwa itu mengakibatkan bangunan bagian atap rumah Ramli hangus terbakar.

    pasca kejadian BPBD memberikan bantuan sembako dan uang tunai sekitar 500 ribu rupiah.

    Reporter : dinda puspa

  • Dinkes kota Blitar menemukan obat berlabel biru yang dijual di minimarket kota Blitar. Dinkes meminta agar pemilik usaha untuk menariknya dari display

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (6-4-2023) Kepala bidang Kesehatan Masyarakat Dinkes Kota Blitar Mohamad Agus Sabtoni mengatakan dinkes kota blitar melakukan pengawasan obat obat yang dijual di toko modern kota Blitar dan hasilnya petugas masih menemukan adanya obat berlabel biru yang dijual di minimarket di kota blitar.

    seharusnya obat berlabel biru tidak boleh dijual di minimarket.obat berlabel biru itu hanya boleh diperjualbelikan di apotek atau dengan pengawasan apoteker.

    Sementara di minimarket setiap orang dapat dengan mudah mengambil dan mengkonsumsinya sehingga pihaknya meminta agar pihak minimarket untuk menurunkannya dari display.

    pihaknya juga meminta agar masyarakat lebih waspada dalam memilih obat yang akan dikonsumsi.

    Agus menambahkan pengawasan ini bertujuan untuk menyelamatkan konsumsi masyarakat secara ilegal dan sudah menjadi tugas bersama untuk saling mengingatkan.

    Reporter : dinda puspa

  • Kejari Tulungagung Menerjunkan Empat Ahli Kesenian untuk Mengecek Dugaan Korupsi Pengadaan Gamelan di 33 SD-SMP di Tulungagung

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (6-4-2023) Kasi Intelijen Kejaksaan Negeri Tulungagung Amri Rahmanto Sayekti mengatakan sejak kemarin empat orang ahli kesenian dari Institut Seni Indonesia Yogyakarta melakukan pemeriksaan ke 33 SD-SMP penerima alat musik gamelan.

    Menurut Amri pemeriksaan ini menjadi bagian dari proses penyidikan dugaan korupsi pengadaan alat musik gamelan yang terjadi pada tahun 2020 lalu.

    Amri menyebut hasil pemeriksaan nantinya dijadikan sebagai salah satu acuan dalam penentuan nilai kerugian negara dalam kasus ini.

    Amri menjelaskan pihaknya sudah bersurat ke BPKP untuk segera melakukan audit nilai kerugian negara.

    Sampai saat ini belum ada penetapan tersangka dalam kasus ini.

    Saksi yang sudah diperiksa sekitar belasan orang.

    Sebelumnya, Kejari Tulungagung memulai penyelidikan kasus dugaan korupsi pengadaan alat musik gamelan oleh Dispendikpora Tulungagung pada tahun 2020.

    Estimasi kerugian negara dalam kasus ini lebih dari 500 juta rupiah.

    Reporter : amir fatah

  • Polres Tulungagung Menyita Sound System yang Akan Digunakan Ronda Sahur di Wilayah Besuki

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (6-4-2023) Polres Tulungagung kembali melakukan penyitaan sound system yang akan digunakan ronda sahur oleh sekelompok pemuda di wilayah Besuki. 

    Kasi Humas Polres Tulungagung Iptu Mohammad Anshori mengatakan anggota Polsek Besuki pada hari Rabu dini hari kemarin mengamankan belasan pemuda yang hendak melakukan ronda sahur keliling menggunakan sound system.

     Anshori menjelaskan sesuai Surat Edaran Bupati terkait larangan melakukan SOTR (Sahur On The Road) menggunakan sound system dan memutar musik secara berlebihan, 11 pemuda yang terjaring langsung dibawa ke Polsek beserta kendaraan jenis pick up yang mengangkut sound system.

     Anshori menyebut para pemuda itu tidak dilakukan penahanan, namun kendaraan beserta sound system untuk sementara ditahan di Polsek dan baru bisa diambil setelah hari raya Idul Fitri, serta telah membayar denda tilang. 

    Sementara itu Kasatreskrim Polres Tulungagung AKP Agung Kurnia Putra mengatakan sejauh ini terkait SOTR yang telah diamankan petugas tidak ada yang menggunakan atribut perguruan silat.

     Menurut Agung para pemuda yang diamankan tersebut murni hanya ingin membangunkan sahur saja. 

    Reporter : ayu

  • Selama 3 Bulan Terakhir ,70  Anak Dibawah Umur Di Kabupaten Blitar Mengajukan Rekomendasi Dispensasi Nikah

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (6-4-2023) Plt Kepala UPT Perlindungan Perempuan dan Anak Kabupaten Blitar, Iin Indira mengatakan data mulai januari hingga maret sudah ada 70 anak dibawah umur 19 tahun di kabupaten Blitar yang mengajukan rekomendasi dispensasi nikah karena masih dibawah usia pernikahan.

    IIn menyebut , saat ini Pengajuan rekomendasi dispensasi nikah anak dibawah usia 18 tahun harus melalui unit PPA sebelum ke pengadilan agama .

    Pengajuan rekom dispensasi tahun ini cenderung naik karena selama satu tahun di 2022 hanya 167 saja sementara saat ini baru 3 bulan sudah ada 70 pengajuan .

    Rata rata sehari ada 5 anak yang mengajukan rekom ke PPA.

    Menurut Iin banyak faktor yang menyebabkan mereka ingin menikah dibawah usia pernikahan 19 tahun , diantaranya ada yang sudah hamil dulu namun mayoritas karena orang tua ingin segera menikahkan anaknya .

    Orang tua merasa khawatir karena gaya berpacaran anaknya sudah kelewat batas bahkan tidak sedikit yang mengaku sudah melakukan hubungan suami istri .
    Iin menyebut saat pengajuan rekom ini pihaknya tidak langsung menerima namun dilakukan pertemuan terlebih dahulu agar tidak melangsungkan pernikahan dini kecuali kondisi anak sudah hamil .

    Sehingga dari pengajuan rekom ini banyak yang ditolak karena kedua anak yang mau menikah dinilai belum siap menjalani pernikahan.

    Reporter : aprilia