Sehari jelang masa tenang, Bawaslu Kabupaten Blitar lakukan apel siaga melibatkan ribuan pengawas mulai tingkat TPS hingga kecamatan.
Dua ribu lebih pengawas pemilu mulai dari tingkat TPS, pengawas kelurahan desa dan panitia pengawas kecamatan Panwascam di Kabupaten Blitar mengikuti Apel Siaga dan Patroli Pengawasan Pilkada serentak 2024, Sabtu pagi 23 November.
Ketua Bawaslu Kabupaten Blitar – Nur Ida Fitria mengatakan apel siaga dan patroli pengawasan Pilkada ini merupakan komitmen untuk mengawal dan mengawasi jalannya Pilkada serentak di Kabupaten Blitar.
Menurut Ida, semua petugas pengawasan mengintensifkan pengawasan saat masa tenang mulai besok 24 November seperti mengawal penertiban alat peraga kampanye di 22 kecamatan.
Petugas juga akan memastikan jika mulai besok sudah tidak ada kegiatan kampanye apapun baik di media maupun kampanye langsung kepada masyarakat.
Ida juga memastikan pengawasan secara digital juga akan dinintensifkan seperti melalui media sosial.
Ida menambahkan tidak hanya melakukan pengawasan di masa tenang, petugas pengawas mulai dari tingkat kecamatan hingga TPS diminta mengoptimalkan pengawasan distribusi logistik, pelaksanaan pemungutan suara dan hingga semua tahapan pilkada serentak selesai.
Reporter : April
#radioblitar #radiomayangkara #Bawaslu #MasaTenang #Pemilu2024 #Pemilu #PengawasanPemilu #PemiluIndonesia #JelangMasaTenang #ApelSiaga #Tps #PengawasPemilu #KedaulatanRakyat #BlitarNews #IndonesiaPemilu #PemiluAman #transparansipemilu