More

    POLRES BLITAR MENCARI PELAKU JUDI ONLINE YANG MENJADI ATENSI PEMERINTAH PUSAT

    Langlangkotaradiomayangkara.►  Polres Blitar mencari pelaku judi online yang kini menjadi atensi pemerintah pusat.

    AKBP Wiwit Adisatria, Kapolres Blitar mengatakan judi online menjadi atensi pemerintah pusat karena telah menjerat lebih dari tiga juta orang di seluruh Indonesia. Anggota Polres Blitar saat ini dikatakan tengah gencar menyelidiki para pelaku judi online yang ada di wilayah hukumnya.

    Wiwit mengakui belum ada laporan yang masuk ke polisi mengenai aktivitas judi online di wilayah hukumnya. Selain itu, polisi juga belum menangkap orang yang kedapatan bermain judi online.

    Meski demikian, upaya penyelidikan dan penegakan hukum tetap dilakukan karena kasus judi online menjadi perhatian dari pemerintah pusat.

    Untuk diketahui, pemerintah pusat sedang gencar memberantas praktik judi online di Indonesia dengan membentuk Satgas yang dipimpin oleh Menko Polhukam Hadi Tjahjanto. Laporan terbaru menyebutkan, pemerintah juga bekerja sama dengan otoritas luar negeri yang disinyalir berkaitan dengan aktivitas judi online di Indonesia.

    Reporter : Glorian

    #radioblitar #radiomayangkara 

    spot_img

    Latest articles

    Related articles

    spot_img