Radio Mayangkara

Kritis & Solutif

  • PENANDATANGANAN MOU PENYELENGGARAAN MPP, ADA 21 INSTANSI YANG AKAN BERGABUNG

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (31-10-2023)  Kepala dpmptsp kota Blitar heru pramono mengatakan, ada 21 instansi yang akan bergabung dan memberikan pelayanan di mall pelayanan publik atau mpp baru mendatang.

    21 instansi itu terdiri dari seluruh OPD di kota Blitar dan instansi vertikal, seperti kemenag, imigrasi bea cukai BPJS kesehatan dan ketenagakerjaan dan lainnya.

    Heru mengatakan, untuk memastikan seluruh persiapan, kemarin pihaknya menggelar rapat koordinasi persiapan penandatanganan MOU penyelenggaraan mall pelayanan publik atau mpp di kota Blitar.

    rapat ini bertujuan untuk memastikan, seluruh instansi siap memberikan layanan di mpp,tanpa meninggalkan layanan di kantor masing masing.Menurut Heru, yang menjadi kendala dari instansi vertikal yang memiliki kantor diluar kota Blitar.

    tidak adanya kantor di Blitar, maka terkendala sumber daya manusia atau SDM. untuk itu, pihaknya bersama dengan instansi terkait akan melakukan komunikasi lebih mendalam untuk mencarikan solusi terkait dengan hal ini.

    Sebelumnya,setelah melakukan penutupan mal pelayanan publik atau MPP yang ada di blitar town square, pemkot blitar kembali berencana membuka lagi mal pelayanan publik atau MPP di jalan Cokroaminoto kota Blitar.

    Reporter : Dinda

  • UPACARA SUMPAH PEMUDA PEMPROV JATIM, DILAKSANAKAN DI BLITAR. BANYAK KAITAN PERJUANGAN BANGSA INDONESIA

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (28-10-2023) Upacara bendera peringatan Sumpah Pemuda Provinsi Jatim  pagi tadi Sabtu 28 oktober dilaksanakan di Kantor Pemerintah Kabupaten Blitar kanigoro yang dipimpin langsung Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, dihadiri Wakil Gubernur Emil Dardak beserta jajaran dari Provinsi maupun kabupaten dan kota Blitar.

    Khofifah menyampaikan Blitar dipilih sebagai lokasi upacara Hari Sumpah Pemuda ke-95 tahun 2023, karena disinilah tempat lahir pemuda inisiator yang mengusulkan naskah Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia Sukarni kartodiwiryo.

    Selain itu dipilihnya Blitar juga karena memiliki kaitan erat dengan perjuangan bangsa Indonesia seperti seperti sebagai tempat dimakamkannya Proklamator dan lainnya.Khofifah berharap pemuda Indonesia khususnya di Blitar bisa meneladani  ketiga pahlawan di Blitar Sukarni,Supriyadi dan Soekarno.

    Reporter : April

  • PEMPROV JATIM GELAR PASAR MURAH DI BLITAR, 12 TON BERAS YANG DISEDIAKAN

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (28-10-2023) Kepala disperindag provinsi jawa timur iwan mengatakan, bahan pokok yang disediakan di pasar murah yang digelar di istana gebang kota blitar diantaranya,12 ton beras, 1.200 liter Minyak kita, 250 kilogram gula pasir dan 200 kilogram telur ayam ras.

    Sementara untuk harganya, beras medium 10.400 per kilogram, minyak goreng MinyaKita 13 ribu per liter,gula pasir 13 ribu rupiah per kilogram dan telur ayam ras 22 ribu rupiah per kilogram.

    Harga bahan pokok yang dijual dalam operasi pasar itu juga di bawah harga eceran tertinggi atau HET di pasar.Saat ini, HET beras medium 10.900 per kilogram, sedangkan harga di pasar 11.400 per kilogram.untuk minyak goreng merk MinyaKita HET 14 ribu per liter dengan harga pasaran sama.

    Gula pasir HET 14.500 per kilogram dan harga pasaran 14.750 per kilogram,serta harga telur ayam ras dengan HET 27 ribu per kilogram dan harga pasaran 24.500 per kilogram.kegiatan pasar murah ini sudah berlangsung di 39 kota kabupaten di Jawa timur.

    Reporter : Dinda

  • KEMENTERIAN PUPR TARGETKAN PROGRES PEMBANGUNAN JLS LOT 1A-1B TAHUN INI MENCAPAI 15 PERSEN

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (28-10-2023) PPK Pansela 1 Provinsi Jatim Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional Jatim-Bali Kementerian PUPR I Made Budiana mengatakan proses pembangunan Jalur Lintas Selatan lot 1A-1B sudah dimulai.

    Budi menyebut target yang akan dicapai di sisa akhir tahun ini sebesar 15 persen, baik lot 1A maupun 1B. Menurut Budi, di lot 1A pengerjaannya masih sebatas galian tanah dan batu. Di ruas ini sebagian sudah ada jalan eksisting, dan sebagian lagi membuka lahan hutan.

    Sedangkan lot 1B, ada pemasangan fondasi jembatan dan blasting atau pengeboman untuk menembus gunung. Budi menjelaskan, ruas lot 1A-1B ini menjadi kelanjutan dari lot 6 yang menghubungkan Tulungagung dengan Trenggalek dan Popoh-Brumbun. 

    Sebelumnya, Kementerian PUPR mendapatkan dana loan atau pinjaman dari Islamic Development Bank untuk pembangunan JLS lot 1A-1B senilai 330 miliar rupiah.

    Reporter : Amir

  • KEJARI TULUNGAGUNG: MUSNAHKAN RIBUAN BARANG BUKTI KASUS SETAHUN TERAKHIR DAN SUDAH BERKEKUATAN HUKUM TETAP

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (27-10-2023) Kepala Kejaksaan Negeri Tulungagung Ahmad Muchlis mengatakan, pagi tadi pihaknya memusnahkan ribuan barang bukti hasil ungkap kasus setahun terakhir. Muchlis menyebut, BB yang dimusnahkan ini beragam, mulai dari sabu seberat 145,6 gram, 127 ribu butir pil dobel L, 5,5 gram ganja, 859 botol miras, 78 butir obat psikotropika, dan belasan handphone.

    Muchlis menjelaskan, barang yang dimusnahkan ini berasal dari pengungkapan 139 kasus dan sudah berkekuatan hukum tetap atau inkrah, berdasarkan putusan pengadilan.

    Menurut Muchlis, pemusnahan barang bukti dilakukan secara berkala tiap tahunnya. Selain itu, pemusnahan juga bertujuan untuk meminimalisir potensi penyelewengan BB oleh petugas.

    Muchlis menambahkan kasus narkotika dan obat keras berbahaya mendominasi jumlah perkara dan barang bukti yang dimusnahkan, masing-masing 51 perkara narkotika dan 42 perkara okerbaya.

    Reporter : Amir

  • DINSOS KOTA BLITAR: PANGGIL PENGAMEN YANG DI AMANKAN SATPOL PP KARENA MENGAJAK BALITA SAAT MENGAMEN

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (27-10-2023) Kepala dinas sosial atau dinsos kota Blitar sad sasmintarti mengatakan, 1 orang pengamen yang kemarin diamankan satpol PP kota Blitar karena mengamen dengan mengajak 2 anak balita akan dipanggil ke kantor dinas sosial besuk, untuk pembinaan.

    pembinaan ini dilakukan karena ada indikasi dugaan eksploitasi anak. dinsos kota Blitar juga akan mengandeng dinas pemberdayaan perempuan perlindungan anak pengendalian penduduk dan keluarga berencana atau DP3AP2KB kota Blitar untuk menentukan langkah selanjutnya.

    sad menyebut,untuk anak kecil yang diajak mengamen itu saat ini masih bersama dengan orang tuanya, karena tidak bisa ditempatkan di shelter milik dinsos, mengingat usianya yang masih dibawah umur.

    Diberitakan sebelumnya,Membawa 2 balita sembari mengamen, seorang pria asal Sukorejo kota blitar diamankan Satpol PP kota Blitar. PLT Kasatpol PP kota Blitar menyebut, dari hasil interogasi juga diketahui, 1 balita yang diajak mengamen itu merupakan anak kandungnya sendiri, sedangkan 1 lagi, merupakan teman dari anaknya.pengamen itu sengaja mengajak anaknya untuk mendapat belas kasihan dari para pengendara.

    Reporter : Dinda

  • PEMAIN FUTSAL KAB BLITAR GABUNG DI SKUAD PON JATIM IKUT SUMBANG 1 GOL SAAT BERTANDING

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (26-10-2023) Febri Wahyu Wiyono, Wakil Ketua Asosiasi Futsal Kabupaten atau AFK Blitar mengatakan satu pemain futsal Bumi Penataran yang masuk skuad PON Jawa Timur ialah Yuda Saiful. Pemain itu merupakan satu-satunya anak Blitar yang dipanggil ke ajang PON mewakili Jawa Timur.

    Yuda yang saat itu bermain ketika Jawa Timur bertemu DI Yogyakarta berhasil mencetak sebiji gol saat permainan baru berjalan empat menit. Dalam pertandingan ini, Jawa Timur menang besar atas DI Yogyakarta.

    Menurut Febri, performa Yuda di level PON memberikan kebanggaan dan sebuah prestasi tersendiri mengingat ia merupakan pemain binaan AFK Blitar sejak lama. Febri pun berharap prestasi yang didapat oleh Yuda yang terpilih mewakili Jawa Timur pada event olahraga nasional bisa ditiru dan diikuti anak muda Kabupaten Blitar lainnya dari berbagai cabang olahraga.

    Sebagai informasi, Dalam babak kualifikasi Pra PON, Jawa Timur dua kali panen gol saat bermain menghadapi Maluku dan DI Yogyakarta. Pada laga pertama menghadapi Maluku, tim Jawa Timur pesta gol dengan skor akhir 11-2. Lalu pada laga kedua kembali berpesta gol saat menghadapi DI Yogyakarta dengan hasil akhir 8-2.

    Reporter : Glorian

  • DUA ATLET KICKBOXING ASAL KAB BLITAR BERHASIL MASUK FINAL DI BABAK KUALIFIKASI PON 2024

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (25-10-2023) Pelatih Kickboxing Jawa Timur Sugeng Wahyu Widodo mengatakan penentuan juara babak kualifikasi atau BK Pon Aceh-Sumut 2024 ditentukan selasa sore. Dari sekian banyak atlet KickBoxing di berbagai provinsi, dua petarung asal Kabupaten Blitar yang mewakili Jawa Timur berhasil menembus babak final.

    Dua petarung itu antara lain Tri Haisyam dan Bayu yang bermain di dua kelas yang berbeda. Sore ini, kedua petarung tersebut akan berjuang meraih predikat sebagai yang terbaik di masing-masing kategori.

    Widodo mengungkapkan, masuknya kedua petarung di babak final, maka peluang mendapatkan tiket sebagai finalis PON Aceh-Sumut 2024 terbuka lebar. Jika memang, maka kedua petarung akan membawa Jawa Timur berlaga di babak penyisihan PON.

    Widodo yang juga sebagai pelatih KickBoxing Kabupaten Blitar menambahkan, hasil yang didapat dari putaran babak kualifikasi ini akan menambah jam terbang yang juga meningkatkan kematangan mental petarung Jawa Timur.

    Reporter : Glorian

  • SATGAS PANGAN POLRES BLITAR KOTA: DISTRIBUSI PUPUK BERSUBSIDI KE PETANI LANCAR  JELANG MUSIM TANAM

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (25-10-2023) Jelang Musim Tanam, Satgas Pangan Polres Blitar Kota sidak sejumlah kios pupuk selasa pagi, hasilnya  distribusi pupuk bersubsidi ke petani sudah tepat sasaran dan sesuai alokasi yang ditentukan. 

    Tim Satgas Pangan Polres Blitar Kota Ipda Yuno mengatakan, dalam sidak pupuk bersubsidi ke sejumlah kios pupuk di kota Blitar bersama Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kota Blitar Selasa 24 oktober 2023 pagi, pihaknya memastikan distribusi pupuk bersubsidi ke petani berjalan lancar dan ketersediaan stok aman jelang musim tanam.

    Dari hasil sidak ke dua kios penyalur pupuk bersubsidi di Kota Blitar, masih ada sisa stok pupuk subsidi 1 sak kemasan 50 kilogram di kios pupuk Jalan Kenari Kec. Sananwetan . Kemudian masih ada sisa stok pupuk subsidi  4 sak di kios pupuk Jalan Ciliwung Kec.  Kepanjekidul.

    Menurut Ipda Yuno, dengan adanya sisa itu, artinya penyaluran pupuk subsidi ke para petani sudah cepat, karena sisa itu jatah pupuk yang belum diambil. Nantinya distributor akan melakukan dropping kembali pupuk subsidi ke sejumlah kios di Kota Blitar pada minggu depan.

    sementara Kabid Tanaman Pangan Hortikultura dan Penyuluhan Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Blitar Dian Lukitasari mengatakan , alokasi pupuk subsidi Kota blitar yang di dapat dari Pemerintah Provinsi sebanyak 688 ton Urea dan 371 ton NPK . Menurutnya, itu sudah mencukupi kebutuhan para petani di Kota Blitar selama satu tahun . Dian mengatakan, penyaluran pupuk bersubsidi ini dilakukan secara bertahap.

    Berdasarkan data DKPP, ada sebanyak 2.270 petani yang terdaftar sebagai penerima pupuk bersubsidi. Sementara jumlah kios penyalur pupuk bersubsidi di Kota blitar ada delapan kios . 

    Reporter : Nindy

  • ANGGARAN 15 MILIAR, UNTUK MEMBANGUN GEDUNG BARU LAPAS KELAS 2 B BLITAR MULAI DIKERJAKAN

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (25-10-2023) Pejabat pembuat komitmen atau PPK lapas kelas 2 Blitar Agus Mulyono mengatakan, pada pembangunan tahap awal ini dilakukan pengolahan lahan untuk pendirian gedung baru lapas kelas 2 b Blitar yang berlokasi di lingkungan Jatimalang kelurahan Sentul kecamatan kepanjenkidul kota Blitar.

    pada proses pengolahan lahan ini, pekerja akan melakukan pengurukan dan perataan lahan di lokasi. total anggaran yang dialokasikan mencapai 15 miliar rupiah. pembangunan ini difasilitasi dari pemerintah pusat.sedangkan untuk proses pembangunan pagar keliling baru akan dilakukan pada tahun depan.

    untuk pembangunan pagar keliling itu, lapas mengusulkan anggaran sekitar 25 miliar.Menurutnya,proses pembangunan gedung baru ini membutuhkan waktu selama 3 tahun. sehingga warga binaan dan tahanan diperkirakan baru pindah ke gedung baru pada tahun 2026 mendatang.

    Agus menambahkan, di gedung baru lapas nanti, ditargetkan bisa menampung sekitar 800 hingga 1000 warga binaan dan tahanan.

    Sebelumnya kawan, pemerintah kota blitar dan kemenkumham jatim berencana merelokasi lapas klas 2 b blitar karena saat ini lokasi lapas blitar kurang ideal.Selain berada di pusat kota, luas lahannya hanya 6.070 m2,dan over kapasitas yang saat ini mencapai 200 persen.

    Reporter : Dinda