More

    PRIA TAMBAKREJO WONOTIRTO MINTA MAAF ATAS KONTEN HOAX HARIMAU DI BLITAR SELATAN

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (19-04-2024) Pria asal Tambakrejo Wonotirto meminta maaf setelah memicu kontroversi dengan menyebar konten hoax keberadaan harimau di kawasan Blitar Selatan.

     

     

    Kapolsek Wonotirto AKP Supriyadi mengatakan pria tersebut berinisial T berusia 46 tahun warga Tambakrejo Wonotirto Blitar. Ketika diamankan oleh Polsek Wonotirto, ia mengakui perbuatannya menyebarkan konten hoax keberadaan harimau di kawasan pesisir Blitar Selatan.

     

     

    Kepada polisi, T mengaku tidak menyangka konten tentang keberadaan harimau ini meresahkan masyarakat, karena tujuannya hanya iseng saja. Tidak ada niat darinya untuk sengaja menyebar hoax demi tujuan tertentu. Setelah ditangkap, ia pun meminta maaf baik secara tertulis maupun pernyataan lisan.

     

     

    Petugas lalu membinanya agar kejadian ini tidak terulang lagi. Supriyadi mengimbau kepada masyarakat untuk selektif dalam menerima konten tertentu. Masyarakat diminta sering-sering menyaring konten apapun dan segera melapor ke petugas jika menerima konten yang meresahkan.

    Reporter : Glorian

    #radioblitar #radiomayangkara

    spot_img

    Latest articles

    Related articles

    spot_img