Radio Mayangkara

Kritis & Solutif

Kategori: Berita Nasional

  • Menjelang Lebaran Banyak Jasa Penukaran Uang Baru, Polres Tulungagung Mengimbau Agar Masyarakat Teliti dan Waspada

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (10-4-2023) Kasi Humas Polres Tulungagung Iptu Mohammad Anshori mengatakan, di momen menjelang lebaran, mulai banyak dijumpai jasa penukaran uang baru di wilayah Tulungagung. 

    Iptu Anshori mengimbau agar masyarakat tetap waspada dan berhati-hati serta teliti saat menukar uang, sebagai bentuk antisipasi terhadap peredaran uang palsu. 

    Anshori mengatakan masyarakat bisa membedakan antara uang palsu dan uang asli dengan menerapkan 3D, yakni Dilihat, Diraba dan Diterawang. 

    Selain itu pihaknya mengimbau pada jasa-jasa penukaran uang agar jujur seperti tidak menyelipkan uang palsu atau uang mainan demi keuntungan pribadi. 

    Iptu Anshori menyebut jika masyarakat ada yang merasa menjadi korban tindak pidana peredaran uang palsu bisa segera melapor ke kantor kepolisian terdekat agar bisa segera ditindaklanjuti.

    Reporter : ayu

  •  Jumlah Pendonor Darah Di Pmi Kota Blitar Selama Bulan Ramadhan Meningkat

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (10-4-2023) Humas unit transfusi darah PMI Kota Blitar Kabianto mengatakan,jumlah pendonor darah saat bulan puasa di Kota Blitar meningkat. 

    Hal ini disebabkan masyarakat yang biasanya sibuk di siang hari karena pekerjaan dengan adanya kegiatan donor darah setelah tarawih bisa menyempatkannya.

    Jika di hari biasa, PMI kota Blitar bisa mengambil 25 kantong darah dari pendonor, pada bulan puasa ini meningkat, setiap hari sekitar 40 kantong darah dari para pendonor.

    Menurutnya,puasa tidak menghalangi untuk melakukan donor darah, yang terpenting tubuh dalam keadaan sehat. 

    Kabianto juga menghimbau kepada para pendonor yang sudah rutin dan saat nya untuk donor dipersilahkan untuk donor walaupun saat sedang berpuasa.

    Kabianto menyebut, Stok darah di PMI kota Blitar kalu ini mencapai 300 kantong.

    Reporter : dinda puspa

  • Koni Kabupaten Blitar Akan Mengandalkan Atlet Naturalisasi Untuk Berlaga Di Cabor Kurash dan Sambo

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (10-4-2023) Tony Andreas, Ketua Umum Koni Kabupaten Blitar mengatakan dua cabang olahraga (Cabor) Kurash dan Sambo menjadi salah satu aliran beladiri yang diandalkan mendulang medali dalam ajang pekan olahraga provinsi (Porprov) Jawa Timur 2023. 

    Untuk mengisi atlet dari dua cabor beladiri ini, Koni menyiapkan beberapa atlet  dari aliran beladiri lain untuk berlaga di cabor Kurash dan Sambo.

    Beberapa atlet yang akan dinaturalisasi ke Kurash dan Sambo ialah mereka yang sebelumnya bermain untuk cabor Muay Thai, Jujitsu, Judo, maupun aliran beladiri lainnya. 

    Langkah ini diambil karena Kurash dan Sambo merupakan aliran beladiri yang sama dengan tiga cabor tersebut.

    Sebagai contoh, atlet Jujitsu dan Judo yang sebelumnya meraih perak dan perunggu akan dinaturalisasi ke Kurash dan Sambo. Menurut Tony, aliran beladiri yang serumpun ini diperkirakan akan mempermudah para atlet beradaptasi bermain di cabor Kurash dan Sambo.

    Tony menargetkan perolehan emas tahun ini meningkat demi target finish di urutan ke delapan klasemen akhir Porprov 2023.

    Untuk itu para atlet dari seluruh cabor peserta Porprov harus menambah sedikitnya tujuh emas jika dibanding tahun 2022 lalu.

    Reporter : glorian

  • Menjelang Lebaran , Permintaan Hampers  di Kabupaten Blitar Naik 4 Kali Lipat Dibanding Lebaran Tahun Lalu

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (10-4-2023) Permintaan hampers setiap tahun terus meningkat pesat karena tradisi baru saling kirim hampers.
    Satu diantara pengusaha souvenir dan hampers asal Sanankulon Kabupaten Blitar Andris Prasetyo mengaku saat ini 10 hari menjelang lebaran dirinya sudah tidak bisa menerima pesanan hampers karena tingginya permintaan di tahun ini .

    Selama bulan ramadhan ini permintaan hampers di tempatnya sudah mencapai 4500 pcs padahal tahun lalu hanya menerima pesanan 1000 pcs selama ramadhan .

    Menurut Andris , terjadi pergeseran permintaan dibanding tahun tahun sebelumnya .

    Jika tahun sebelumnya permintaan parcel lebih mendominasi karena diberikan kepada sekeluarga namun saat ini permintaan hampers jauh lebih tinggi karena bersifat lebih personal .

    Andris menyebut untuk harga hampers sendiri bervariasi mulai dari 50 ribu hingga 3 juta rupiah sesuai dengan permintaan pembeli .

    Reporter : aprilia

  • Apa Itu Gerhana Matahari Hibrida yang Akan Terjadi pada 20 April 2023 ?

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (10-4-2023) Salah satu fenomena astronomis yang akan terjadi dalam waktu dekat ini adalah Gerhana Matahari Hibrida yang akan terjadi pada 20 April 2023. 

    Gerhana Matahari Hibrida adalah salah satu dari empat jenis fenomena gerhana matahari. Adapun fenomena gerhana matahari terjadi saat Matahari, Bulan dan Bumi sejajar, baik sebagian maupun seluruhnya, dikutip dari NASA Solar System. 

    Namun, hal tersebut bergantung pada bagaimana ketiganya berada dalam posisi sejajar, yang dapat memberikan penampakan gerhana matahari yang unik dan menarik. 

    Dalam setahun, fenomena gerhana ini hanya terjadi dua kali. Ada empat jenis gerhana matahari, di antaranya Gerhana Matahari Total, Gerhana Matahari Cincin, Gerhana Matahari Sebagian dan Gerhana Matahari Hibrida. 

    Fenomena gerhana matahari terjadi saat Bulan melintas di antara Matahari dan Bumi, yang kemudian menyebabkan bayangan di Bumi yang sepenuhnya atau sebagian menghalangi cahaya Matahari di beberapa area. 

    Lantas, apa yang dimaksud dengan fenomena Gerhana Matahari Hibrida? Dilansir dari Space, Senin (10/4/2023), fenomena Gerhana Matahari Hibrida yang akan terjadi di Indonesia pada 20 April 2023 mendatang merupakan peristiwa langka dan aneh.

    Kutipan dari: Kompas.com

  • Mulai Awal Tahun Tercatat Sudah Ada 6 Kasus Difteri di Kabupaten Blitar, Sebagian Penderita Diketahui Tidak Mendapat Imunisasi Secara Lengkap

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (9-4-2023) Sub koordinator Surveilans dan Imunisasi  Dinas Kesehatan Kabupaten Blitar Endro Pramono membenarkan mulai januari hingga saat ini ada temuan 6 kasus yang tersebar di beberapa wilayah kabupaten Blitar. 

    6 kasus difteri ini menyerang anak usia 5 tahun hingga 24 tahun . 

    Menurut Endro , dalam temuan kasus difteri ini diketahui ada sebagian anak yang saat balita tidak mendapat imunisasi lengkap . 

    6 pasien difteri ini dipastikan sudah sembuh bahkan hasil laboratorium susulan tiga pasien sudah dinyatakan negatif  sementara sebagian masih menunggu hasil uji laboratorium keluar. 

    Endro menambahkan , untuk penanganan kasus difteri juga dilakukan uji lab agar diketahui tingkat keganasan penyakit difteri , untuk menentukan langkah imunisasi ori untuk balita sekitar pasien difteri.

    Reporter : aprilia

  • Petugas Gabungan Melakukan Razia Sejumlah Rumah Karaoke yang Ada di Kota Blitar

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (9-4-2023) Petugas gabungan dari Satpol PP, TNI, Polri dan instansi lainnya menggelar razia ketertiban umum dalam upaya menjaga kekhusukan selama bulan Ramadhan. Razia pada Jumat malam tersebut dilakukan dengan sasaran rumah karaoke yang masih buka selama bulan puasa.

    Kasubsi Penmas Polres Blitar Kota Aipda Supriyadi mengatakan razia ini sebagai tindak lanjut surat edaran Wali Kota Blitar yang melarang rumah karaoke beroperasi selama bulan puasa. Razia ini dilakukan setelah beberapa rumah karaoke disinyalir masih tetap buka selama bulan puasa berlangsung.

    Sementara berdasarkan hasil razia, rumah karaoke yang ada di Kota Blitar didapati telah tutup. Selain melakukan razia, polisi juga melakukan sosialisasi pada beberapa titik yang menjadi tempat nongkrong anak muda agar ikut menjaga ketertiban lingkungan.

    Supriyadi menambahkan, kegiatan razia akan terus dilakukan demi menciptakan suasana bulan puasa yang adem di Kota Blitar.

    Reporter : glorian

  • Komisi Pemilihan Umum (KPU) kabupaten Blitar menetapkan Daftar Pemilih Sementara (DPS) Pemilu 2024 sebanyak 962.430 pemilih

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (9-4-2023) Anggota komisi pemilihan umum divisi hukum dan pengawasan Ruly kustatik al mengatakan , pihaknya sudah menetapkan DPS pemilu 2024 serentak dengan KPu daerah lain 5 april lalu .

    962.430 pemilih yang ditetapkan meliputi 482 .717 pemilih laki laki dan 479 .713 pemilih perempuan.

    DPS ini ditetapkan data hasil coklit ril yang dilakukan petugas pantarlih dengan terjun langsung ke masyarakat mencocokkan DPS dengan keadaan riil di lapangan.

    Setelah penetapan DPS ini pihaknya akan memutakhirkan DPS. Masyarakat diharapkan bisa memberikan tanggapan atas DPS yang telah ditetapkan tersebut.

    Reporter : aprilia

  • KPU Tulungagung Memastikan 2 Anggota PPS Yang Mengundurkan Diri Akan Menerima Gaji 1 Bulan

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (9-4-2023) Sekretaris KPU Tulungagung Hendri Afrianto , pihaknya memastikan untuk 2 anggota PPS di Tulungagung yang mengundurkan diri pada Bulan maret lalu menerima gaji 1 bulan atau gaji bulan Februari .

    Afrianto menyebut, kepastian itu didapat karena 2 anggota yang mengundurkan diri itu sudah bekerja selama 1 bulan lebih setelah dilantik pada akhir Januari 2023 kemarin .

    Sementara untuk pengganti dari 2 anggota yang mengundurkan diri baru menerima gaji pada bulan Maret ini .

    Afrianto menambahkan , untuk 10 anggota PPS lainya yang mengundurkan diri tidak mendapatkan gaji karena masa kerja saat mengundurkan diri belum sampai 1 bulan .

    Reporter : anggi wahyu

  • Daging Ayam Potong 29 Ribu Per Kilogram , Telur Ayam Kisaran 26-27 Meski Penurunan Tergolong Tinggi  Belum Kembali Ke Awal Di Kisaran 22

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (9-4-2023) 2 Pekan bulan ramadhan , Harga Daging ayam Potong dan telur mulai mengalami penurunan di tingkat pedagang pasar .

    Kepala Unit Pelaksana Teknis Pasar Dinas Perindustrian dan Perdagangan – Zaenu Mansyur mengatakan , pihaknya mencatat komoditas daging ayam potong dan telur sudah kompak mengalami penurunan. 

    Zaenu menyebut, harga untuk daging ayam potong, sudah menyentuh angka 29 ribu rupiah per kilogram. 

    Padahal biasanya harga daging ayam potong selalu berada di atas 30 ribu rupiah dalam beberapa bulan terakhir. 

    Sementara untuk telur juga mulai menurun sekitar 1000 rupiah per kilogramnya, dari sebelumnya 27-28 ribu rupiah saat ini 26-27 ribu rupiah per kilogramnya.

    Zaenu menambahkan , pihaknya berharap sampai nanti menjelang hari raya idul fitri untuk kebutuhan bahan pokok bisa terkendali .

    Reporter : anggi wahyu