Radio Mayangkara

Kritis & Solutif

Kategori: Berita Nasional

  • Sejumlah Masyarakat Kota Blitar Menyoroti Banyaknya Bendera Salah Satu Parpol Yang Dipasang Di Beberapa Titik  Simpang Empat Kota Blitar

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (16-6-2023) satu diantara warga kota blitar  Anisa Putri mempertanyakan banyaknya bendera salah satu parpol yang dipasang  di beberapa taman atau monumen  di tengah simpang empat kota blitar.

    Ia  menayangkan pemasangan itu , karena dirasa mengganggu dan merusak pemandangan.

    yang seharusnya indah melihat taman atau monumen , justru dipenuhi dengan bendera parpol . Padahal saat ini masih jauh dari jadwal tahapan kampanye .  

    sementara Ketua Bawaslu Kota Blitar Abdul Aziz saat dikonfirmasi mengatakan pemasangan bendera parpol selama sudah izin dinas terkait dan tidak ada unsur ajakan itu tidak masalah alias tidak apa apa.

    Karena saat ini tahapan pemilu masih pada tahapan sosialisasi .

    Pantauan reporter, beberapa titik di bagian tengah simpang empat Kota Blitar   dipasangi bendera salah satu partai politik. Diantaranya  di simpang empat Jalan Ahmad Yani , simpang empat PGSD , simpang empat Plosokerep , dan beberapa titik lainnya .

    Reporter : Nindy

  • 61 Pejabat Pemkab Tulungagung Dilantik Di Pendopo, Rabu Pagi, Tiga Di Antaranya Eselon 2

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (14-6-2023) Bupati Tulungagung Maryoto Birowo Rabu pagi melantik 61 pejabat, mulai pejabat tinggi pratama, administrator sampai pengawas.

    Bupati mengatakan dari 61 pejabat yang terlantik, tiga di antaranya eselon 2, masing-masing Sugeng Hariyadi menjabat Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Endah Inawati menjabat Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, dan Lilik Ismiati menjabat Kepala Badan Pendapatan Daerah.

    Bupati juga melantik beberapa jabatan kepala bagian di Setda Tulungagung, serta merombak beberapa camat.

    Bupati menambahkan masih ada beberapa jabatan setingkat kepala bidang di OPD yang masih kosong. Kekosongan ini akan dilakukan bertahap, karena masih ada dua camat yang akhir bulan ini masuk masa pensiun.

    Reporter : Amir

  • Pedagang Pasar Kota Blitar Merasa Senang Dengan Adanya Sosialiasi Pemilu 2024  Yang Terjun Langsung Ke Pasar, Karena Para Pedagang Bisa Lebih Paham Soal Tahapan Pemilu

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (14-6-2023) Satu diantara pedagang pasar pon kota blitar intan mengaku senang dengan adanya sosialisasi pemilu di pasar .

    Meski baru pertama kali diadakan , namun antusiasme pedagang pasar pon tinggi saat menyaksikan . intan mengatakan , tidak hanya mengerti tahapan pemilu secara jelas namun juga dilakukan pendataan , sehingga mereka bisa mengetahui namanya masuk daftar pemilih atau tidak .

    Intan berharap pada pemilu selanjutnya sosialisasi tahapan ke pasar pasar bisa terus dilakukan .

    Hal yg sama juga dirasakan indarwati, satu diantara pedagang pasar legi kota blitar .

    Namun ia berharap massa yang datang ke pasar juga bisa melakukan transaksi belanja agar dapat menambah pendapatan para pedagang , mengingat kondisi pasar legi yang sepi .

    Sementara Komisioner KPU kota blitar divisi sosialisasi pendidikan pemilih partisipasi masyarakat dan SDM rangga bisma aditya menambahkan, pihaknya menyasar para pedagang pasar karena pemilu 2024 nanti siapapun yang terpilih salah satu tugas dan tanggung jawabnya itu bisa memulihkan perekonomian nasional .

    Seperti diketahui , kpu sambang pasar merupakan rangkaian dari kirab pemilu 2024 di Kota Blitar pada tanggal 13 dan 14 juni 2023 .

    Reporter : Nindy

  • 54 Adegan Diperagakan Tersangka Penganiaya Bayinya Hingga Meninggal Dunia Di Bandung Tulungagung Dalam Rekonstruksi, Rabu Pagi

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (14-6-2023) Kanit Perlindungan Perempuan dan Anak Satreskrim Polres Tulungagung Iptu Retno Pujiarsih mengatakan rekonstruksi kasus penganiayaan terhadap bayi yang baru dilahirkan di Bandung Tulungagung, digelar selama dua jam di gedung Satreskrim Polres Tulungagung, Rabu pagi.

    Retno mencatat ada 54 adegan yang diperagakan tersangka AF perempuan 22 tahun, mulai proses awal melahirkan sampai dibawa ke rumah sakit.

    Menurut Retno, momen paling fatal terjadi pada adegan ke 7, di mana setelah melahirkan bayinya di dalam kamar, tersangka langsung membekap kepala korban dengan kedua tangannya.

    Setelah itu, ari-ari korban digunting dan tersangka menuju ke kamar mandi untuk mengeluarkan ari-ari. Namun saat di kamar mandi, tersangka sempat pingsan karena mengalami pendarahan.

    Tersangka lalu menghubungi temannya untuk mengantarnya ke rumah sakit. Sesampainya di rumah sakit, perawat menanyakan bayi yang baru dilahirkan tersangka. Kemudian tersangka memberitahu ayahnya untuk membawa korban ke rumah sakit.

    Saat itu korban disembunyikan oleh tersangka di dalam lemari, dengan dibungkus tas milik tersangka.

    Setelah rekonstruksi ini, polisi segera melengkapi berkas perkara, dan targetnya awal bulan depan sudah dilimpahkan ke Kejari Tulungagung.

    Reporter :Amir

  • Dua Pesepeda Asal Kabupaten Blitar Akan Mewakili Indonesia Dalam Kejuaraan Sepeda Di Malaysia

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (14-6-2023) Dua pesepeda asal Kabupaten Blitar ditunjuk mewakili Indonesia dalam perhelatan kejuaraan sepeda tingkat Asia yakni Asian Track Cycling Championship disingkat ACC yang berlangsung di Malaysia.

    Dua pesepeda asal Kabupaten Blitar tersebut antara lain Wiji Lestari dan Fandi Jolata.

    Ketua Harian Ikatan Sepeda Seluruh Indonesia atau ISSI Pengkab Blitar Gunawan Wibowo mengatakan Wiji Lestari dan Fandy Jolata masing-masing akan bermain di nomor Sprint dan Keirin.

    Selain itu, keduanya juga akan bergabung dalam nomor team Sprint.

    Gunawan menjelaskan, Wiji dan Fandy saat ini telah siap mengharumkan nama bangsa di Malaysia. Informasinya, pertandingan sepeda tingkat Asia itu yang dimulai besok pagi.

    Gunawan masih belum menjelaskan detil pelaksanaan tanding sepeda yang diikuti Wiji dan Fandy. Ia berjanji jika telah menerima jadwal agar segera disampaikan.

    Reporter : Glorian

  • KPU Kabupaten Blitar Menyebut Masih  Banyak Bacaleg Belum Melengkapi Surat Keterangan Sehat Jasmani Rohani Maupun Surat Keterangan Bebas Narkoba

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (14-6-2023) Anggota KPU kabupaten Blitar Divisi Teknis Penyelenggaraan -Nikmatus Sholilah –  membenarkan  jika dalam proses verifikasi administasi berkas pengajuan Bacaleg DPRd kabupaten Blitar masih banyak yang belum melengkapi syarat surat keterangan sehat dan bebas narkotika.

    Hal ini akan disampaikan ke partai politik agar para bacaleg melengkapi syarat syarat ini saat tahapan perbaikan.

    Penyampaikan bacaleg memenuhi syarat maupun belum memenuhinsyarat administrasi akan dilaksakan pada 24 juni mendatang.

    Nikmatus menambahkan setelah penyampaian ke parpol , tahapan selanjutnya memasuki masa perbaikan di tanggal 26 Juni  hingga bulan juli mendatang.

    Dintahapan inilah bacaleg bisa melengkapi kekurangan persyaratan yang sudah di verifikasi oleh KPU .

    Diberitakan sebelumnya ada 669 Bacaleg yang didaftarkan oleh 17 partai ke KPU kabupaten Blitar. Nikmatus menyebut , untuk partai hanura total ada 50 Bacaleg ,PDIP 50 bacaleg ,Nasdem 50, PAn 50 bacaleg ,Gerindra 50 bacaleg,PKS  50,Perindo 50,Demokrat 50 bacaleg , PKB 50 bacaleg ,Golkar 50 bacaleg ,PPP 39 bacaleg ,PSI 14 bacaleg,PKN 23 bacaleg , Garuda 11 bacaleg , Gelora 23 , dan paling sedikit prtai umat 9 bacaleg.

    Reporter : April

  • Sering Diprotes Warga Karena Kerusakan Yang Parah , Pemerintah Pusat Mulai Proses Peningkatan Kelas Jalan Ngembul – Binangun -Kedungwungu Dengan Anggaran 59 Miliar Rupiah

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (14-6-2023) Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Blitar Dicky Cobandono membenarkan jika saat ini sudah ada titik terang untuk peningkatan kelas jalan di titik Ngembul – Binangun -Kedungwungu  yang sering dikeluhkan mengalami kerusakan parah. 

    Update data saat ini pekerjaan peningkatan jalan sudah dalam proses lelang oleh Bina Marga Provinsi Jawa Timur.

    Alokasi anggaran yang disiapkan untuk peningkatan kelas jalan ini cukup tinggi mencapai 59 miliar lebih yang bersumber dari APBN atau anggaran pemerintah pusat .  Dicky memastikan  proses lelang sudah berjalan sehingga pengerjaan segera dilaksanakan.

    Dicky menambahkan karena anggaran di daerah terbatas dan kerusakan jalan dinkabupaten Blitar sangat banyak maka pemkab Blitar pro aktif untuk menyampaikan kondisi jalannini ke pusat untuk mengusulkan bantuan untuk perbaikan jalan karena jika APBD saja tidak mampu mengcover semua kerusakan jalan.

    Dicky menambahkan sebelumnya dinas pupr sudah menyelesaikan DED  dan Perencanaan untuk peningkatan kelas jalan di titik ini yang disahkan oleh BBPJN (Balai Besar Pelaksanan Jalan Nasional) Surabaya).

    Reporter : April

  • Tiga Orang Ditangkap Polisi Setelah Menggelapkan Jagung Lima Kwintal Ketika Bongkar  Muat

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (13-6-2023) Tiga orang masing-masing A alias Goteng (36) dan NH alias Saroi (27) keduanya warga Plosoarang Sanankulon serta NS (28) warga Dawuhan Kademangan dibekuk Satreskrim Polres Blitar usia dilaporkan menggelapkan biji jagung saat sedang bongkar muat bahan pakan di daerah Kendalrejo Talun.

    Dalam aksinya, tiga tersangka itu menggelapkan 8 karung biji jagung dengan berat total 580,5 kilogram. 

    AKP Gananta Kasatreskrim Polres Blitar mengatakan pencurian bermula saat ketiga tersangka mengirimkan bahan mentah untuk pembuatan pakan di sebuah pabrik pakan Kendalrejo Talun.

    Saat si Mandor sibuk merekap catatan pengiriman, ketiganya bekerjasama mencuri 8 karung jagung dan disembunyikan di bak truk.

    Kasus ini terbongkar setelah aksi ketiga tersangka terekam kamera cctv yang ada di dalam pabrik. Setelah mengetahui aksi ketiga tersangka, pemilik pabrik akhirnya melapor ke polisi.

    Selain mengamankan tiga tersangka, polisi mengamankan delapan sak biji jagung serta sebuah truk dump sebagai barang bukti. Oleh penyidik, ketiga tersangka dijerat dengan pasal 363 KUHP.

    Reporter : Glorian

  • Mengalami Selip Dan Hilang Kendali, Truk Di Blitar Menabrak Pejalan Kaki Hingga Meninggal Dunia

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (13-6-2023) Kasi Humas Polres Blitar Kota AKP Ahmad Rochan mengakatan , kejadian laka yang mengakibatkan seorang pejalan kaki meninggal dunia itu terjadi di Jalan Raya Blitar – Kediri Desa Jatilengger Ponggok Blitar senin siang sekitar jam setengah tiga.

    Semula truk tanpa muatan nopol AG 9210 UK melaju dari timur ke barat , saat melintas truk mengalami selip dan hilang kendali sehingga oleng ke kanan.

    Kemudian menabrak pejalan kaki atau korban Nuryahdi berusia 46 tahun , warga asal kromengan kabupaten malang yang berada di utara jalan.

    Korban mengalam luka parah dibagian kepala , dan meninggal dunia di Rumah sakit Srengat . Setelah menabrak korban, truk menabrak pohon dan keluar dari aspal jalan.

    AKP Ahamd Rochan menambahkan , diduga pengemudi kurang konsentrasi ,sehingga mengakibatkan kecelakaan lalu lintas.

    Saat ini sopir truk MAS berusia 25 tahun warga Kebonagung Wonodadi Blitar sudah diamankan, untuk dimintai keterangan lebih lanjut .

    Reporter : Nindy

  • Tukang Pasang Wifi Ditangkap Polisi Usai Menyetubuhi Dua Bocah SD Dan SMP

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (13-6-2023) Seorang tukang pasang WiFi berinisial IR (36) yang berdomisili di Kanigoro Blitar ditangkap Satreskrim Polres Blitar usai menyetubuhi dua bocah perempuan di bawah umur.

    Dua korban yang telah disetubuhi masing-masing masih berusia SD dan SMP.

    AKP Gananta, Kasatreskrim Polres Blitar mengatakan modus persetubuhan yang dilakukan ialah IR berpura-pura memperbaiki jaringan WiFi di rumah yang sepi penghuni.

    Ketika melihat rumah korban sepi, IR masuk dan berpura-pura memperbaiki WiFi.

    Kepada korban, IR mengiming-imingi korban dengan password WiFi baru, ada juga dengan memberikan uang belasan ribu.

    Kejadian ini terjadi di tahun 2022 lalu pada bulan Mei dan Juli ketika sedang musim sekolah daring. Setelah melalui serangkaian pemeriksaan dan penelusuran, polisi berhasil membekuk IR.

    Gananta menambahkan, dua korban persetubuhan yang masih berusia sebelas dan tiga belas tahun tidak hamil. Peristiwa ini terungkap setelah orang tua korban melapor ke polisi.

    Reporter : Glorian