Radio Mayangkara

Kritis & Solutif

Kategori: Berita Internasional

  • INDONESIA JUARA PIALA AFF U-19 USAI KALAHKAN THAILAND 1-0

    Langlangkotaradiomayangkara.► Timnas Indonesia U-19 keluar sebagai juara Piala AFF U-19 2024 setelah mengalahkan Thailand dengan skor 1-0 pada laga final di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Senin (29/7). Gol semata wayang Indonesia dicetak oleh Jens Raven.

    Indonesia tampil menekan sejak menit awal. Thailand mulai mengembangkan permainan pada menit ketujuh. Di menit ke-15, Thailand meneror gawang Indonesia lewat tembakan keras Thanawut Phochai, namun tembakannya membentur tiang kiri gawang Indonesia.

    Pada menit ke-17, Indonesia mengancam balik. Umpan cut back Arlyansyah Abdulmanan kepada Muhammad Kafiatur dipotong oleh bek Thailand dan menghasilkan sepak pojok. Dari sepak pojok ini, Indonesia berhasil membobol gawang Thailand lewat sontekan Jens Raven di menit ke-18, meneruskan sundulan Kadek Arel dari sepak pojok Muhammad Kafiatur. Hingga babak pertama berakhir, Indonesia unggul 1-0 atas Thailand.

    Di babak kedua, tidak ada gol tambahan yang tercipta. Indonesia mempertahankan keunggulan 1-0 hingga pertandingan berakhir dan keluar sebagai juara Piala AFF U-19 2024.
    Prestasi ini merupakan gelar kedua yang diraih Indonesia di Piala AFF U-19 setelah sebelumnya memenangkan edisi 2013 di bawah pelatih Indra Sjafri.

    Reporter : CNN
    #radioblitar #radiomayangkara #TimnasIndonesia #JuaraPialaAFFU19 #PialaAFFU192024 #IndonesiaVsThailand #SepakBola #BeritaOlahraga #AFFU19 #KemenanganIndonesia 

  • RUAS JALAN SLOROK-KARANGREJO GARUM RUSAK PARAH DAN DI PROTES WARGA KINI DI BETON DENGAN ANGGARAN 4 MILIAR

    Langlangkotaradiomayangkara.►Rusak parah dan diprotes warga, Ruas jalan slorok-karangrejo Garum di beton dengan anggaran Rp 4 miliar.

     

    Kepala Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Blitar Hamdan Zulfikri Kurniawan mengatakan ruas jalan Slorok- Karangrejo Garum saat ini sudah selesai diperbaiki menggunakan beton karena mengalami kerusakan parah.

     

    Kerusakan jalan ini bahkan sempat mendapat protes keras warga tahun 2023 lalu hingga ditanami pohon pisang. Hamdan menyebut, biaya untuk jalan beton sepanjang 1 kilometer lebih di ruas Slorok-Karangrejo menghabiskan biaya hingga 4 miliar rupiah.

     

    Hamdan mengakui jika biaya untuk jalan beton memang 3 kali lipat diatas jalan hot mix sehingga butuh biaya sangat besar. Jalan di wilayah ini harus dibeton karena memang sering dilintasi truk overtonase, sehingga agar tidak gampang rusak kembali.

     

    Hamdan menjelaskan perbaikan jalan beton ini dimulai dari menjangan kalung. Saat ini proses pembetonan sudah selesai namun jalan masih belum bisa diakses karena menunggu umur beton hingga 28 hari pasca pengerjaan.

     

    Reporter : April

    #radioblitar #radiomayangkara

     

  • SUDAH ADA LIMA UPAYA PENYELUNDUPAN BARANG TERLARANG KE DALAM LAPAS TULUNGAGUNG

    #langlangkotaradiomayangkara.com ► (11-10-2023) Kalapas Tulungagung Raden Budiman Priatna Kusumah mengatakan, Jum’at lalu, petugas yang melakukan patroli di gang antara tembok luar lapas dengan kamar warga binaan menemukan bungkusan berwarna hitam.

    Setelah dibuka, ternyata isinya satu set handphone lengkap dengan charger dan headset-nya. Budiman menduga barang terlarang ini dilempar dari luar lapas, namun kemudian tersangkut di gang belakang kamar warga binaan.

    Budiman menegaskan patroli semacam ini terus diintensifkan untuk meminimalisir masuknya barang terlarang ke area lapas. Budiman menyebut, temuan upaya penyelundupan ini menjadi yang kelima sampai pertengahan Oktober 2023. 

    Sebelum kejadian terakhir, upaya penyelundupan barang terlarang terjadi pada April sampai Juli sebanyak empat kali, dan seluruhnya sabu-sabu.

    Reporter : Amir